UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MAMUJU

Unggul Berbasis Ecodesign

(The Social Entrepreneurship University)

Untuk Penigkatan Mutu Perguruan Tinggi, UNIMAJU Jalin Kerjasama dengan UNHAS

Universitas Muhammadiyah Mamuju dan Universitas Hasanuddin Makassar sepakat menjalin kerja sama untuk meningkatkan mutu perguruan tinggi. Setelah penandatanganan memorandum of understanding (MoU) antar Institusi secara desk to desk yang ditandatangani oleh Rektor Universitas Hasanuddin Prof Dr Jamaluddin Jompa, M.Sc dan dari Rektor Universitas Muhammadiyah Mamuju oleh Dr. Muh Tahir, M.Si, beberapa waktu yang lalu. Kini MoU tersebut dilanjutkan dengan penandatanganan memorandum of agreement (MoA) untuk unit dibawahnya.

Kali ini adalah memorandum of agreement (MoA) antar Fakultas Peternakan Universitas Hasanuddin dan Fakultas Peternakan Universitas Muhammadiyah Mamuju. Kerja sama dalam bidang kolaborasi riset, pengembangan kualitas sumber daya manusia serta kolaborasi terkait kegiatan pengabdian masyarakat . Kerjasama ini ditandatangani langsung oleh Dekan Fakultas Peternakan Universitas Hasanuddin (UNHAS), Dr. Syahdar Baba, S.Pt., M.Si dan dari Universitas Muhammadiyah Mamuju (UNIMAJU) diwakili oleh wakil rektor bidang akademik dan kerjasama, Dr. Furqan, S.Pd.I., M.P.I. Bertempat di Aula pertemuan Fakultas Peternakan Universitas Hasanuddin pada hari Selasa (01/11).

Maksud nota kesepakatan bersama ini bertujuan sebagai pedoman bagi kedua institusi untuk dapat mensinergikan secara kolaboratif berbagai program dan kegiatan bersama guna memperoleh hasil yang optimal dalam pengembangan kualitas pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.

Dekan Fakultas Peternakan Unhas melalui kerja sama ini berharap kedua institusi dapat berkolaborasi secara massif dalam penelitian dan publikasi karena hal ini sangat menunjang untuk meningkatkan mutu dan akreditasi.  Pak Dekan juga menghimbau kepada para dosen dari prodi Peternakan di Unimaju untuk dapat segera melanjutkan studi hingga ke jenjang doktor, dan Fakultas Peternakan Universitas Hasanudin telah memiliki  jenjang program studi Doktoral yang dapat menjadi pilihan.

Wakil Rektor 1 Unimaju dalam kesempatan ini menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Fakutas Peternakan Unhas, dengan tangan terbuka menerima kami sebagai partner dalam memajukan institusi dalam hal ini Universitas muhammadiyah Mamuju. Furqan mengungkapkan juga rasa terima kasihnya kepada civitas Fakultas Peternakan Unhas, karena mayoritas yang menjadi dosen di prodi peternakan Unimaju merupakan alumni dari prodi Peternakan Universitas Hasanuddin. Sehingga secara basis kultural kerjasama ini akan makin langgeng dan lancar.

Wakil rektor 1 Unimaju juga memberikan landasan teologis kenapa prodi peternakan mesti diseriusi eksistensinya, yaitu bahwa di dalam Al qur’an surah kedua setelah al fatihah adalah surah Al Baqarah, dan ini merupakah surah terpajang dari semua surah dan berkisah banyak tentang binatang. Dan Al Baqarah artinya adalah sapi betina, yang tidak lain merupakan binatang ternak. Selain itu para Nabi dan rasul pilihan sebelum dilantik menjadi Nabi, semuanya adalah penggembala/peternak, tentu ini memiliki pesan mendalam yang perlu digali lebih serius. Dan prodi peternakan memiliki tanggung jawab spiritual, moril dan akademis untuk menjawab semua hal tersebut.

Sementara itu, Wakil dekan 3 Fakultas Peternakan Unhas Dr. Muhammad Ihsan Andi Dagong, S.Pt., M.Si  Mengajak para dosen prodi peternakan Unimaju untuk mengadakan penelitian bersama dengan dosen prodi peternakan Unhas, Pak Ihsan menyampaikan bahwa anggaran penelitian di Unhas cukup besar. Salahsatunya adalah kompetisi dosen internal, dan program ini cukup bergengsi karena bersaing antar dosen Unhas. Dan salahsatu yang menjadi poin tingginya ketika penelitian dapat berkolaborasi dengan peneliti lain dari luar, dan prodi peternakan Unhas dan Unimaju dapat bersinergi dalam program ini.

Hal senada juga disampaikan oleh kaprodi Peternakan Universitas Hasanuddin ibu Dr. Ir Sri Purwanti, S.Pt, IPM, Asean, Eng.  Menurutnya ada banyak kolaborasi riset yang bisa dilakukan bersama. Riset dapat dikembangkan dalam hal genetika, reproduksi, ternak perah, unggas, dan sosial ekonomi. Demikian juga kolaborasi publikasi akan dikembangkan untuk kebaikan semua. Apalagi dosen-dosen peternakan unimaju adalah alumni Prodi Peternakan Unhas, sehingga secara emosional kedepan kerjasmanya akan lebih cepat ter implementasikan.

Sementara ketua program studi Peternakan Universitas Muhammadiyah Mamuju Andi Ni’matul Churriyah, S. Pt, M. Si mengungkapkan harapannya bahwa “semoga dengan melalui MoA ini Kedepannya kami dalam menjalankan catur Dharma perguruan tinggi mampu meningkatkan mutu Perguruan tinggi serta menghasilkan sumber daya yang kompeten. Kerja sama ini merupakan langkah awal bagi kami, mengingat prodi kami baru tertebentuk dan masih belia. Sehingga hal ini yang justru membuat kami bersemangat untuk terus berinovasi.  Arahan, bimbingan dari para dosen senior di Universitas Hasanuddin sangat kami harapkan.”

Dalam acara penandatangan MoA ini turut juga hadir juga dari Penjaminan Mutu Prodi peternakan Unhas Dr. Hasbi, S. Pt, M. Si dan Dr. Reni Fatma, S.Pt., M.Si. Adapun dari dosen Prodi Peternakan Unimaju turut mendampingi adalah Andi Nur Insani, S. Pt, M.Si dan Andi Mariam, S. Pt, M.Si. Kesemuanya memiliki harapan yang sama bahwa MoA ini dapat segera teri implementasi demi mewujudkan kampus yang lebih berkemajuan.

Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *